Pelajaran Baru
Pengertian Bottleneck Dan Cara Mengatasinya Pada Proses Produksi/Sewing di Industri Garment Manufaktur
- Get link
- X
- Other Apps
Pengertian Bottleneck Dan Cara Mengatasinya Pada Proses Produksi/Sewing di Industri Garment Manufaktur
Bottleneck adalah fenomena di mana kinerja atau kapasitas seluruh sistem dibatasi oleh satu atau beberapa komponen atau sumber daya yang bermasalah. Bagian atas botol yang sangat sempit disebut leher (sisi bukaan) sehingga menghalangi aliran dari bagian besar botol melalui bagian leher yang sangat sempit. Ini adalah peristiwa terhambatnya proses produksi. Sebuah proses garmen adalah proses produksi dan hambatan yang terjadi menghalangi hasil produksi menjadi tidak normal.Singkatnya Bottleneck adalah tumpukan proses bermasalah yang tidak bisa keluar menjadi hasil target.ini berarti kehilangan hasil produksi dan kehilangan keuntungan karena hasil produksi yang sangat rendah ini terjadi karena ada over WIP
Letak Bottleneck di lini produksi
Titik target terendah dalam proses produksi disebut bottleneck. Disitulah area sumbatan, di mana pasokan dikumpulkan dalam proses tertentu dan hasil produksi di bawah kemampuan target yang mesti di capai.
Penyebab Timbulnya bottleneck
Ada begitu banyak alasan untuk menimbulkan bottleneck di jalur produksi dan itu dijelaskan di bawah ini.
1) bottleneck sebelum input di line.
- Jika ada masalah suplay bahan yang tidak tepat waktu
- Jika ada masalah kedatangan material/asesoris yang tertunda.
- Terjadi kesalahan nomor seri.
- Ada Kesalahan bundling.
- Salah input barang
- Ada Masalah pola. Dll
2) .Bottleneck di dalam line
Pemilihan operator salah,kurang menguasai proses job yg di berikan
Lay out atau alur proses kerja salah
Pembagian proses kerja tidak seimbang.
Kelalaian bekerja oleh operator.
Ketidakhadiran operator.
Gangguan mesin / rusak.
Kekurangan suplay
Suplay yang diteruskan dari pekerja tidak berseri(nomer panel tidak urut)
Ada perbedaan warna
Masalah kualitas jahitan
Jika ada Operator yang sakit.
Cara menganalisa Bottleneck
- Dengan memeriksa hasil target per operator atau per operasi.Dengan demikian akan terlihat ,proses mana yang menghasilkan target terendah.
- Dengan mengamati nomor seri yang tidak sesuai: - Setelah memeriksa beberapa operator jika ditemukan bahwa seseorang sedang menjahit / bekerja di mulai dari nomor seri terendah dan ada operator lainnya menjahit dari nomer seri tertinggi ,ini membuat perbedaan nomer yang tidak bisa di gabungkan. Perbedaan nomer dengan orang lain itu didefinisikan kemacetan.
- Dengan mengamati suplai yang terkumpul: - Area tersebut merupakan area bottleneck dimana diamati adanya tumpukan suplai.
- Dengan melakukan pemeriksaan lay out(urutan proses kerja/tata letak mesin) Dengan melakukan pemeriksaan lay out kita dapat menyadari kemacetan dari waktu yang berbeda. Kita dapat menyadari bottleneck secara sekilas dengan membuat grafik dan ini adalah cara terbaik dan ilmiah untuk mengetahui bottleneck yang sebenarnya.
Cara mengurangi Bottleneck:
Sebaiknya membuat size set sample minimal 15 sampai 10 hari sebelum input .
Mengatur pertemuan pra-produksi tepat waktu.
Mempersiapkan lembar lay out sebelum input ke dalam line produksi.
Memeriksa matrial dan aksesori sebelum input
Mengirim lembar lay out ke bagian mekanik/maintenance minimal 2-3 hari sebelumnya untuk persiapan/preparation yang lebih baik.
Memeriksa pola sebelum suplai di input ke line produksi
Mengurangi pekerjaan berlebih dari pekerja. Atau membagi proses kerja dengan baik
Memilih operator yang tepat supaya menghasilkan pekerjaan yang baik.
Menjaga suplay supaya selalu tersedia tepat waktu.
Mempertahankan atau menjaga nomor seri agar selalu di jahit berurutan
Tolak kwalitas jahitan yang tidak boleh diteruskan.
Suplai harus diteruskan setelah diperiksa.
Untuk mengingatkan kepada operator berikutnya saat ganti bundling (pertahankan nomor seri)
Dengan meningkatkan metode pengerjaan
Dengan memaksimalkan kinerja operator.
Dengan mengurangi ledakan/tumpukan jahitan
- Get link
- X
- Other Apps